Anda pasti menginginkan mobil Anda tahan lama dan tidak gampang rusak, apalagi saat baru pertama membeli. Namun, terkadang orang yang baru membeli mobil justru tidak tahu bagaimana cara merawat mobil mereka.
Melakukan servis secara rutin juga akan menjaga keselamatan pada para pengendara, karena mobil dapat tetap berjalan dengan stabil dalam berbagai kondisi jalan. Salah satu penyebab kecelakaan yang kerap terjadi karena kendaraan jarang diservis. Jarang diservis biasanya akan membuat sistem pengereman mobil menjadi jelek, oli mesin sedikit, serta mengakibatkan rusaknya karet wiper kaca dan berbagai kerusakan lainnya.
Ganti Oli Secara Berkala
Ganti oli mobil harus dilakukan setiap 5.000-10.000 km untuk memastikan mesin mobil tetap bekerja dengan optimal. Salah satu cara mengetahui oli mobil sudah harus diganti adalah dengan meneteskan sedikit oli di tangan Anda dan merasakan apakah terdapat serpihan-serpihan halus di dalamnya. Jika Anda dapat merasakan serpihan atau kotoran, maka sudah saatnya Anda mengganti oli mobil.
Isi Air Radiator Secukupnya
Air radiator berfungsi untuk mendinginkan mesin saat sedang bekerja. Pastikan Anda mengisi air di tabung radiator secara berkala agar mesin dapat bekerja dengan baik. Selain itu, jika Anda cukup sering menggunakan air wiper, isi tabung air wiper dengan air bersih jika air sudah mulai habis. Selain merawat beberapa komponen penting pada mobil, Anda juga perlu memperhatikan cat mobil, kaca mobil, kabin, jok dan sebagainya. Selalu bawa peralatan mobil, seperti toolkit, dongkrak botol serta buku manual mobil setiap hendak melakukan perjalanan. Hal itu untuk mengantisipasi terjadinya sesuatu yang tak terduga di perjalanan, misalnya ban bocor, mobil mogok dan sebagainya.